ANALISIS PRICE TO EARNING RATIO (PER) DAN PENGARUHNYA TERHADAP RETURN SAHAM (Studi Empiris Terhadap Saham-Saham LQ45 di Bursa Efek Jakarta)

i Wibowo , Pantja Mukt (2002) ANALISIS PRICE TO EARNING RATIO (PER) DAN PENGARUHNYA TERHADAP RETURN SAHAM (Studi Empiris Terhadap Saham-Saham LQ45 di Bursa Efek Jakarta). Masters thesis, PROGRAM PASCASARJANA UNIVERSITAS DIPONEGORO .

[img]
Preview
PDF - Published Version
2314Kb

Abstract

ABSTRACT PER model which introduced by Whitbeck and Kisor (1963) was very influential model This model used three variables which may influence PER, those variables are dividend payout ratio, earning growth rate and standard deviation of earning growth rate.Unfortunately, researchs which had been conducted in Indonesia tend to conclude the different results about those variables impact toward PER. Based on those matters, this research will study the actual impact of Whitbeck and Kisor (1963) variables on PER, this research also analyse the direct impact of those variables toward stock return. Stocks which included in LQ45 Index computation twice consequently in 2001 being used as samples in this study. 36 stocks were met this criterion and suitable to used as sample. Data were provided by Indonesian Capital Market Directory 2002 which had been published by ECFIN. Multiple regression method used to analyse the data. The finding shows that dividend payout ratio, earning growth rate and standard deviation of earning growth rate have a significant impact both directly and indirectly on stock return. Dividend payout ratio and earning growth rate have a positive and significant impat directly and indirect on stock return, meanwhile standard deviation of earning growth rate have a negativeand significant impat directly and indirect on stock return. Direct impact of dividend payout ratio toward stock return had been larger than indirect impact, nonetheless indirect impact of earning growth rate and standard deviation of earning growth rate toward stock return had been larger than direct impact This finding lead to conclusion that investor must consider those variables to invest in stock. Keywords : PER; stock return; dividend payout ratio; earning growth rate; standard deviation of earning growth rate; LQ45. iii ABSTRAKSI Model PER yang dikembangkan oleh Whitbeck dan Kisor (1963) merupakan model yang sangat sering digunakan baik oleh para peneliti maupun para praktisi di pasar modal. Sayangnya berbagai penelitian mengenai pengaruh variabel-variabel yang dipergunakan dalam model Whitbeck dan Kisor (1963) yang telah dilakukan di Indonesia cenderung menghasilkan kesimpulan yang berbeda-beda perihal pengaruh masing-masing variabel tersebut terhadap PER. Penelitian ini berupaya untuk mengkaji mengenai pengaruh variabel-variabel Whitbeck dan Kisor (1963) terhadap PER, selain hal tersebut penelitian ini juga akan mengkaji pengaruh variabel Whitbeck dan Kisor (1963) secara langsung terhadap return saham. Perusahaan-perusahaan yang sahamnya masuk ke dalam perhitungan Indeks LQ45 selama tahun 2001 akan dipergunakan sebagai sampel penelitian, tercatat sebanyak 36 perusahaan layak dipergunakan sebagai sampel penelitian. Data diperoleh dari Indonesian Capital Market Directory 2002 yang diterbitkan oleh ECFIN. Analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini adalah bahwa variabel dividend payout ratio, tingkat pertumbuhan laba dan deviasi standar tingkat pertumbuhan laba memiliki pengaruh langsung dan tidak langsung yang signifikan baik terhadap PER maupun terhadap return saham. Pengaruh variabel dividend payout ratio dan tingkat pertumbuhan laba baik secara langsung maupun tidak langsung adalah positif, sedangkan pengaruh deviasi standar tingkat pertumbuhan laba baik secara langsung maupun tidak langsung adalah negatif. Penelitian ini juga menemukan bahwa pengaruh langsung variabel dividend payout ratio lebih besar dibandingkan penganih tidal( langsung, sedangkan pengaruh tidak langsung variabel tingkat pertumbuhan laba dan deviasi standar tingkat pertumbuhan laba lebih besar dibandingkan pengaruh langsung. Temuan ini menunjukkan bahwa investor dalam melakukan investasi dalam bentuk saham perlu memperhatikan variabel-variabel yang dipergunakan dalam penelitian ini. Kata kunci : PER; return saham; dividend payout ratio; tingkat pertumbuhan laba; deviasi standar tingkat pertumbuhan laba; LQ45.

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Management
ID Code:11411
Deposited By:Ms upt perpus3
Deposited On:25 May 2010 09:12
Last Modified:25 May 2010 09:12

Repository Staff Only: item control page