TANGGUNG JAWAB PENGANGKUT TERHADAP KELAIKAN KAPAL DALAM PELAYARAN

Musthafa, Richa (2007) TANGGUNG JAWAB PENGANGKUT TERHADAP KELAIKAN KAPAL DALAM PELAYARAN. Undergraduate thesis, Perpustakaan Fakultas Hukum UNDIP.

[img]Rich Text (RTF) - Published Version
10Kb

Official URL: http://fh.undip.ac.id/perpus

Abstract

Pengangkutan laut merupakan salah satu bentuk pengangkutan yang sangat penting dan mempunyai peran yang sangat menonjol karena dilihat dari banyaknya keuntungan yang salah satunya adalah biaya angkutan yang sangat murah jika dibandingkan dengan menggunakan angkutan darat maupun udara. Pada pengangkutan laut, kapal merupakan faktor yang utama dalam menyelenggarakan pengangkutan. Untuk dapat menyelenggarakan pengangkutan yang aman dan selamat, maka kapal yang bersangkutan harus dalam kondisi yang laik/ layak laut (seaworthiness). Dengan demikian, kelaiklautan kapal tersebut harus sangat diperhatikan oleh pengangkut, karena mengingat banyaknya kasus kecelakaan kapal yang terjadi akhir-akhir ini. Menunjuk pada latar belakang tersebut muncul permasalahan bagaimanakah tanggung jawab pengangkut terhadap kelaikan kapal dalam pelayaran, bagaimanakah bentuk pengawasan yang dilakukan oleh pemerintah terhadap masalah kelaiklautan kapal tersebut, dan sanksi apa yang dikenakan pada pengangkut jika melakukan pelanggaran terhadap kelaiklautan kapal. Melihat permasalahan yang ada, dalam penelitiannya penulis menggunakan metode pendekatan yuridis empiris, dengan spesifikasi penelitian menggunakan deskriptif analistis. Sedangkan metode samplingnya menggunakan metode purposive sampling. Kemudian untuk teknik pengumpulan datanya dilakukan melalui studi lapangan dengan cara wawancara (interview) dan data kepustakaan. Sedangkan analisis datanya dilakukan secara kualitatif. Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada PT. Djakarta Llyod (Persero) cabang Semarang, diperoleh hasil bahwa tanggung jawab pengangkut sehubungan dengan kelaikan suatu kapal dalam pelayaran pada PT. Djakarta Llyod (Persero) cabang Semarang selama ini sudah berjalan cukup baik, dengan mengingat bahwa PT. Djakarta Llyod (Persero) cabang Semarang sebagai perusahaan pelayaran merupakan salah satu Badan Usaha Milik Negara, sehingga pengawasan/ kontrol terhadap kapal maupun kantor pelayarannya sangat ketat. Kemudian bentuk pengawasan yang dilakukan oleh pemerintah terhadap kelaiklautan kapal meliputi pemeriksaan kondisi teknis-nautis kapal (persyaratan fisik kapal) dan pemeriksaan administrasi kapal meliputi kelengkapan dokumen-dokumen kapal (ship’s document). Sedangkan sanksi yang diterapkan pada pengangkut jika melakukan pelanggaran mengenai kelaiklautan kapal adalah pelanggaran yang bersifat pidana dan pelanggaran yang bersifat kecakapan pengawakan/ skill. Kata Kunci : Tanggung Jawab Pengangkut, Kelaikan Kapal

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:K Law > K Law (General)
Divisions:Faculty of Law > Department of Law
ID Code:10905
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:19 May 2010 10:42
Last Modified:19 May 2010 10:42

Repository Staff Only: item control page